Mau Bertia Terbaru Liverpool ? Stay Disini !

SELAMAT DATANG LIVERPUDLIAN AND LIVERPUDLIANGEL

Senin, 01 Agustus 2011

Laga Pramusim The Reds Identik Dengan 3 Gol

Liverpool kembali gagal meraih kemenangan dalam tiga laga terakhir pramusimnya. Setelah menelan dua kekalahan beruntun, kini The Reds hanya bermain imbang melawan klub asal Norwegia, Valerenga, Senin (1/8).
Pada pertandingan tersebut, Liverpool sempat tertekan pada 20 menit laga berjalan. Dua gol berhasil dilesakan Valerenga ke gawang Liverpool yang dikawal Pepe Reina.
Lars Iver Strand sudah membuka skor untuk Valerenga pada menit ke-14. Empat menit berselang giliran Fegor Ogude yang menggandakan skor melalui titik putih.
Tertinggal dua gol membuat pasukan Kenny Dalglish mencoba bangkit. Hasilnya terlihat saat Liverpool berhasil membalikkan keadaan sampai menit ke-89.
Gol pertama hadir melalui striker mahalnya Andy Carroll pada menit ke-42. Bek asal Denmark, Dani Agger lantas memberikan keunggulan bagi The Reds saat dua golnya masing-masing pada menit ke-84 dan ke-89 bersarang di gawang Valerenga.
Namun, pertahanan Liverpool lengah menjelang pertandingan usai. Mohammed Fellah sukses menjaringkan bola pada masa injury time  sekaligus memaksa Liverpool bermain imbang.
Hasil tersebut ternyata mengundang catatan menarik. Dari lima laga pramusim yang dijalani, gawang Liverpool selalu kebobolan tiga gol dari lawannya masing-masing.
Setelah menang 4-3 atas Guangdong dan 6-3 lawan Malaysia XI, Liverpool harus mengakui kekalahan dari Hull City serta Galatasaray dengan skor yang sama yakni, 0-3. Terakhir, Valerenga memaksa bermain imbang dan juga berhasil menyarangkan tiga gol ke gawang Liverpool.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar