Mau Bertia Terbaru Liverpool ? Stay Disini !

SELAMAT DATANG LIVERPUDLIAN AND LIVERPUDLIANGEL

Jumat, 15 Juli 2011

Penjualan Tiket Liverpool Lewati Manchester United

Memasuki akhir pekan, perhatian penggemar sepakbola Malaysia tertuju pada penampilan Liverpool menghadapi timnas mereka di stadion Nasional, Bukit Jalil.

Faktor akhir pekan dan penampilan perdana Liverpool di Malaysia membuat panitia penyelenggara kewalahan menangani animo penonton yang membludak. ProEvents menyatakan 67 ribu sudah laku terjual. Jumlah tersebut melebihi penjualan tiket pertandingan eksebisi Manchester United di tempat yang sama dua tahun silam.

"Respon fans sungguh luar biasa. Jumlah ini bahkan melampaui penjualan tiket pertandingan Manchester United 2009 lalu," ujar direktur pengelola San Boon Wah kepada Bernama.

"Salah satu faktor utamanya adalah karena ini merupakan penampilan perdana mereka di Malaysia. Tiket masih tersedia untuk pertandingan ini, begitu juga untuk laga melawan Chelsea."

ProEvents melepas 83 ribu tiket untuk laga eksebisi Liverpool dan Chelsea di Bukit Jalil. Tiket untuk laga Chelsea pekan depan sudah terjual 45 ribu lembar. Harga tiket dilepas dengan rentang antara 58 hingga 388 ringgit atau kira-kira Rp200 ribu hingga Rp1,2 juta.

Tidak hanya fans Malaysia yang memborong tiket, tapi termasuk negara-negara tetangga, termasuk dari Indonesia.

ProEvents juga menyatakan, penjualan tiket untuk laga Arsenal mencapai target yang mereka harapkan, yaitu sebanyak 65 ribu lembar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar